Republiexnews.com, Sumenep – Pemerintah Kabupaten Sumenep menginisiasi Festival Kreasi Anak Yatim dengan berbagai kegiatan untuk membangun karakter anak sejak dini, terutama kepercayaan diri dan kerja keras, melalui penampilan kemampuan diri mereka, Minggu (19/01/2025).
“Festival ini merupakan bentuk perhatian pemerintah daerah dalam memberikan perhatian, kasih sayang, dan perlindungan kepada mereka,” kata Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo, di Pendopo Agung Keraton Sumenep, Minggu (19/01/2025).
BANNER STOP ROKOK ILEGALMEDIA ONLINE REPUBLIEX NEWS
Pihaknya berharap kegiatan ini dapat memotivasi anak-anak yatim untuk mengembangkan potensi bakat dan minat mereka, sekaligus memberikan bekal pengetahuan dan pengalaman sebagai landasan dalam menentukan arah cita-cita.
“Melalui festival ini, tidak hanya sekadar menyediakan ruang kreasi bagi anak-anak yatim, tetapi juga mengajak seluruh masyarakat untuk menumbuhkan rasa kemanusiaan dan kepedulian terhadap sesama,” ujarnya.
Bupati menyatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Sumenep telah menetapkan Festival Kreasi Anak Yatim sebagai program rutin tahunan yang bertujuan untuk mengawali pelaksanaan seluruh kegiatan pemerintah daerah melalui perangkat daerah, demi kelancaran dan kesuksesan program-program tersebut.
“Diharapkan pelaksanaan program kegiatan Pemerintah Kabupaten Sumenep dapat memenuhi target yang ditetapkan, dalam upaya membangun daerah menjadi lebih baik di berbagai sektor demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” terangnya.
Dalam perhelatan Festival Kreasi Anak Yatim tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Sumenep menyuguhkan beragam pertunjukan seni, yang meliputi pencak silat, lantunan lagu-lagu bernuansa islami, deklamasi puisi, seni hadrah, pementasan drama, dan berbagai bentuk kesenian lainnya.
Sebanyak 756 anak yatim menerima bantuan berupa santunan, voucher kuliner UMKM, dan kesempatan bermain gratis di wahana yang disediakan dalam Festival Kreasi Anak Yatim tahun ini.
“Kegiatan ini dapat mendorong kepedulian semua elemen, baik ASN maupun masyarakat, untuk terus berpartisipasi dalam memberikan perhatian kepada anak-anak yatim piatu,” pungkas Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo.