RepubliexNews.com, BEKASI – Program rutin berbagi jumat berkah yang diselenggarakan Partai Gelora merupakan suatu bukti untuk masyarakat.
Pada wawancara dengan Donal Yusuf selaku Ketua DPC Partai gelora Kecamatan Setu, Bekasi, mengatakan bahwa program jumat berbagi merupakan suatu proses pengenalan kepada masyarakat untuk berbagi keberkahan khususnya untuk masyarakat kecamatan setu. Kata Donal Yusuf, Jumat, (16-09-2022).
Selanjutnya Donal Yusuf mengungkapkan bahwa kami akan terus berbuat untuk masyarakat dari program kecil sampai pada saat ini kami di parlemen pada pemilu 2024 nanti. Ungkap Donal Yusuf.
Partai gelora akan berpartisipasi terus dalam rangka meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat dari program-program kami kedepannya, Tutup Donal.