Republiexnews.com, Sumenep – Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Bhakti Sumekar Sumenep telah meluncurkan fitur terbaru dalam aplikasi “BBSmobile” yang memungkinkan masyarakat untuk menyalurkan zakat, infaq, sedekah, dan wakaf secara lebih mudah dan praktis melalui perangkat Smartphone.
Fitur ini memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk berdonasi ke masjid terdekat secara digital. Pengguna hanya perlu memilih masjid tujuan, menentukan nominal donasi, dan melakukan transaksi melalui ponsel pintar. Dengan demikian, masyarakat dapat ikut serta dalam amal jariyah tanpa terkendala jarak dan waktu.
Direktur BPRS Bhakti Sumekar, H. Hairil Fajar, menyampaikan bahwa peluncuran fitur sedekah digital ini merupakan bagian dari komitmen mereka untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam menjalankan ibadah dan berbagi dengan sesama.
“Dengan BBSmobile, kami berharap dapat mempermudah masyarakat dalam kegiatan sosial melalui sedekah yang lebih praktis,” ujar Hairil Fajar.
Beliau menyampaikan bahwa proses penyaluran donasi melalui aplikasi ini sangatlah sederhana. Pengguna cukup mengakses menu ZISWAF pada aplikasi BBSmobile, kemudian memilih masjid tujuan dan menentukan nominal donasi yang akan disalurkan.
“Harapannya, semoga fitur ini bisa menjadi pemicu semangat berbagi yang lebih luas di masyarakat dan sekaligus mempererat hubungan antar sesama,” tambahnya.
Hairil menjelaskan bahwa tujuan utama dari fitur ini adalah untuk membantu masjid mendapatkan lebih banyak dana, yang nantinya dapat digunakan untuk membiayai kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat, seperti perbaikan fasilitas masjid, program pendidikan agama, dan kegiatan sosial lainnya.
Tidak hanya meluncurkan fitur sedekah digital, BPRS Bhakti Sumekar juga secara konsisten memberikan edukasi kepada masyarakat tentang berbagai manfaat transaksi keuangan syariah melalui berbagai saluran, seperti media sosial dan situs web resmi
“Inovasi ini merupakan manifestasi dari komitmen kami dalam mengintegrasikan aspek teknologi dengan nilai-nilai keagamaan untuk mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam pembangunan sosial,” jelas Hairil.
Dengan adanya fitur ini, BPRS Bhakti Sumekar berharap masyarakat dapat menyalurkan sedekahnya dengan lebih fleksibel, kapanpun dan dimanapun mereka berada, sehingga semangat berbagi dapat terus tumbuh dan menginspirasi orang lain.
“Harapan kami, semoga layanan ini bisa menjadi jembatan bagi mereka yang ingin menyalurkan kebaikan kepada sesama,” pungkasnya.