Kesehatan

Pertama, Dinsos P3A Kabupaten Sumenep di Pekan Donor Darah HUT PMI ke-78 Tahun 2023

346
×

Pertama, Dinsos P3A Kabupaten Sumenep di Pekan Donor Darah HUT PMI ke-78 Tahun 2023

Sebarkan artikel ini
IMG 20230920 WA0059
Foto: Kepala Dinas Sosial P3A Sumenep, Drs. Dzulkarnain, S.H., M.H., saat Donor Darah di Kantor PMI Kabupaten Sumenep.

REPUBLIEXNEWS.COM | SUMENEP – Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Kabupaten Sumenep, salah satu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang pertama kali melakukan donor darah di Kantor PMI Sumenep, Madura, Jawa Timur. Rabu (20/09/2023)

Kepala Dinas Sosial P3A Kabupaten Sumenep, Drs. Ach. Dzulkarnain, M.H., melakukannya bareng-bareng bersama semua karyawannya. Hal tersebut, dilakukan pada kegiatan acara Pekan Donor Darah, di momen Hari Ulang Tahun (HUT) PMI ke-78, Tahun 2023.

BANNER STOP ROKOK ILEGAL
banner 600x200
MEDIA ONLINE REPUBLIEX NEWS

Donor darah dilakukan pada hari, Rabu, 20 September 2023, sekitar Pukul, 08.28 Wib, sebagai bentuk kepedulian dan partisipasi Dinsos P3A Kabupaten Sumenep, di Pekan Donor Darah, digelar oleh PMI Sumenep, mulai tanggal 15 sampai dengan 21 September 2023.

Dinsos P3A Kabupaten Sumenep, melakukan kegiatan donor darah sebagai bentuk kepedulian dan partisipasi pada masyarakat yang membutuhkan, pada momen kegiatan Pekan Donor Darah, di acara puncak HUT PMI ke-78, Tahun 2023.

“Kami melakukan kegiatan donor darah bersama segenap karyawan untuk membantu ketersediaan darah bagi masyarakat yang membutuhkan, dan ikut memperingati HUT PMI ke-78, serta mendukung tagline Bupati Sumenep, Bismillah Melayani,” ungkapnya.

Donor darah merupakan kegiatan sosial yang dapat menyelamatkan nyawa seseorang. Dalam kegiatan donor darah ini, Dinsos P3A Kabupaten Sumenep berharap dapat memberikan kontribusi positif dalam memenuhi kebutuhan darah di PMI Sumenep.

Terakhir, Kepala Dinsos P3A Kabupaten Sumenep, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh karyawan-karyawannya yang telah berpartisipasi dalam kegiatan Pekan Donor Darah, serta mengucapkan selamat HUT PMI ke-78 Tahun.

“Donor darah kami, semoga menjadi awal yang baik, kami akan terus berkontribusi dalam membantu masyarakat yang membutuhkan darah,  juga kegiatan sosial lainnya yang akan dilakukan oleh Dinsos P3A di masa mendatang, Selamat Hari Ulang Tahun ke-78 PMI Kabupaten Sumenep.” Pungkasnya. @can

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *