REPUBLIEXNEWS.COM | SUMENEP – Kecamatan Saronggi Sumenep menggelar upacara bendera Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-78, Kemerdekaan 17 Agustus Tahun 2023, di halaman Kantor Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Kamis (17/08/2023).
Upacara bendera peringatan HUT RI ke-78 di pimpin langsung oleh Camat Kusyadi, S.Sos, M.Si., Kecamatan Saronggi dan dihadiri oleh unsur Koramil, Polsek, jajaran perangkat desa Se Kecamatan Saronggi, serta pelajar SMP, SMA daerah setempat.
Camat Kusyadi, S.Sos, M.Si., orang nomor satu di lingkungan Kecamatan Saronggi, menegaskan, upacara kemerdekaan diperingati dalam rangka mengingat kembali semangat perjuangan dan jasa para pahlawan yang telah berkorban jiwa dan raganya dalam meraih kemerdekaan.
Momentum Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-78 Kemerdekaan 17 Agustus 2023 ini, Camat Kusyadi, S.Sos, M.Si., dalam sambutannya, berharap Indonesia terus semakin maju, mandiri, dan sejahtera, khususnya Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep.
“Hari ini kita jadikan momentum untuk meningkatkan rasa cinta tanah air dan semangat kebangsaan. Ayo kita melangkah bersama untuk membangun Kecamatan Saronggi menjadi daerah yang maju dan berdaya saing,” tegasnya.
Pihaknya juga, menambahkan, bahwa peringatan upacara HUT RI ke-78 tidak cukup dilakukan hanya sebatas kegiatan seremonial saja, tapi harus juga diisi dengan sesuatu yang bermanfaat di kemudian hari yang berguna bagi nusa dan bangsa.
“Hari kemerdekaan ini, kita harus mengisi dengan sesuatu yang bermanfaat agar dikemudian hari berguna bagi anak cucu kita, mudah-mudahan apa yang kita lakukan dapat memberikan dampak positif kepada masyarakat,” harapnya.
Terakhir, Camat, Kusyadi, S.Sos, M.Si., memberikan pesan kepada seluruh masyarakat Kecamatan Saronggi agar terus menjaga persatuan dan kesatuan, serta mengamalkan nilai-nilai kebangsaan yang tercantum dalam Pancasila.
“Harapan saya, mengajak seluruh masyarakat Kecamatan Saronggi agar aktif dalam pembangunan dan membangun potensi daerah secara bersama-sama,” pungkasnya. @can