RepubliexNews.com, Sumenep – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H. Moh. Anwar Sumenep, saat ini berupaya untuk selalu memberi pelayanan prima terhadap semua pasiennya, yang terbaru adalah space khusus untuk penderita TBC yang sudah mengalami kebal terhadap obat, yang dikenal dengan Tuberculosis (TBC) Resisten Obat (RO) terhadap pasien di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur. Rabu, (29/06/2022).
Karena penyakit Tuberculosis (TBC) di Kabupaten Sumenep, masih terbilang cukup tinggi, oleh sebab itu pihak rumah sakit akan serius memberi penanganan bagi pasien TBC RO yang sudah kebal terhadap obat yang harus di rawat inap, dimana pihak rumah sakit sudah berupaya menyiapkan space khusus. Tentunya murapakan tindakan khusus terhadap pasien penderita penyakit tersebut.
Terlihat dari cara yang dilakukan. Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep dr. Hj. Erliyati, M.Kes., melalui Kasi Informasi Arman Endika, menerangkan, bahwa RSUD telah menyiapkan space khusus untuk pasien terdiagnosa penyakit TBC RO yang tahan atau kebal terhadap obat atau disebut Tuberculosis (TBC) Resisten Obat (RO).
“Terbaru RSUD menyiapkan space khusus pada pasien TBC RO, tidak perlu lagi rujuk ke Rumah Sakit Paru Surabaya. Sebab, sudah ada space khusus yang disediakan di RSUD ini,” terangnya. Rabu, 29 Juni 2022.
Dijelaskan juga, bahwa sebenarnya RSUD plat merah milik Pemkab Sumenep ini, dulunya juga sudah ada Poli Paru, cuma karena masih belum ada space khususnya, sehingga pasien pengidap penyakit tersebut, masih perlu adanya rujukan. Tapi saat ini kita sudah bersyukur karena di rumah sakit ini, Poli Paru sudah siap dengan space khususnya.
Kasi Informasi RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Arman Endika memaparkan, jika pengobatan penyakit TBC RO harus dilakukan dengan tindakan medis minimal selama 4 hari sampai 6 bulan, karena pengobatan harus dilakukan secara intens, melalui proses minum obat yang rutin setiap hari dan harus menjalani rawat inap dengan space khusus yang telah ada rumah sakit ini.
Arman Endika melanjutkan, untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat termasuk pada pasien TBC, maka RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep, harus cepat melakukan upaya dengan segera membuka space khusus TBC RO yang sudah ada di sini.
Perlu diketahui, “Insya Allah bulan depan space khusus TBC RO sudah launching. Jadi jika ada masyarakat atau pasien TBC RO sudah bisa disini, tidak perlu dirujuk lagi. Bahkan sesuai sesuai program pemerintah, pengobatan TBC gratis selama 6 bulan, kecuali ada program obat dari luar.” pungkasnya.